Weleri
Raya terdiri dari 5 kecamatan yang terdapat di Kabupaten Kendal, yaitu
Kecamatan Weleri, Kecamatan Rowosari, Kecamatan Ringinarum, Kecamatan Gemuh,
dan Kecamatan Kangkung. Wilayah tersebut merupakan wilayah yang memiliki dampak
terhadap perkembangan di barat Kabupaten Kendal terutama tarikannya terhadap
Kecamatan Weleri dan Kabupaten Batang. Kecamatan Weleri sendiri dalam RTRW
Kabupaten Kendal termasuk dalam salah satu Pusat Kegiatan Lokal (PKL). PKL Kecamatan
Weleri merupakan pusat perkotaan yang melayani kegiatan skala kabupaten
terutama dalam hal perdagangan dan jasa.
Focused
area Weleri Raya terdapat di pusat Kecamatan Weleri
yang terdiri dari enam kelurahan, yaitu Kelurahan Sambongsari, Kelurahan Karangdowo,
Kelurahan Penyangkringan, Kelurahan Penaruban, Kelurahan Nawangsari dan Kelurahan
Weleri. Wilayah focused area sendiri
masuk kedalam Bagian Wilayah Perkotaan (BWP) I (RDTRK Kecamatan Weleri Tahun
2013–2033) sehingga dijadikan pusat pertumbuhan di Kecamatan Weleri. Focused area tersebut juga memiliki
sektor ekonomi utama berupa perdagangan dan jasa. Sektor perdagangan dan jasa
di wilayah tersebut cukup berkembang pesat karena adanya Pasar Weleri yang
memiliki skala pelayanan kabupaten. Letak focused
area dari segi aksesibilitasnya dilalui oleh jalan arteri primer dan
terdapat stasiun, menjadi keunggulan tersendiri. Hal ini dapat memperkuat
posisi focused area sebagai kota
penghubung atau daerah yang menjadi simpul transportasi di Kecamatan Weleri.
0 komentar:
Post a Comment